Minggu, 07 Februari 2010

Fabregas: Suatu Hari, Aku Pasti ke Barca!

Kapten Arsenal, Cesc Fabbregas, mengaku tak pernah mengubur keinginannya kembali membela klub kampung halamannya, Barcelona. Dia yakin, suatu hari nanti dirinya akan pulang dan bermain untuk "El Barca".
Selama ini Fabregas memang terus dihubungkan dengan "El Barca". Faktor bahwa masa kecilnya dihabiskan di sana, serta ia juga selama enam tahun bermain di tim junior Barca, menjadi alasan utama. Ikatan batin antara Fabregas dan Barcelona benar-benar erat.

"Aku tidak bisa menyembunyikan kenyataan adanya keinginan bahwa suatu hari aku akan kembali ke Barcelona. Sejak aku berumur sembilan bulan, kakekku sudah membawaku ke Stadion Camp Nou," kata Fabregas
"Aku menghabiskan seluruh hidupku menggunakan warna itu (Barca). Aku harus kembali, tapi aku tidak tahu kapan," kata pemain timnas Spanyol tersebut.

Bagi Fabregas, Barca adalah rumah yang sebenarnya, bukan London. "Barcelona adalah kota terbaik di dunia sebagai tempat tinggal. Kualitas kehidupan di sana sangat baik. Aku tidak menyukai cuaca di London. Tapi, sebagai sebuah kota, London luar biasa. Ketika aku pensiun, aku akan tinggal di Barcelona," lanjut Fabregas.

Barcelona sendiri tidak pernah menyembunyikan ketetarikan mereka terhadap Fabregas. Kabarnya, Fabregas menjadi target utama Josep Guardiola musim depan untuk diboyong ke Catalan.

sumber:kompas

Tidak ada komentar:

Posting Komentar